PELEPASAN SISWA SDN WONOCEPOKOAYU 02 TAHUN PELAJARAN 2022/2023 DIGELAR SECARA SEMARAK

Pelepasan 7 siswa SDN WONOCEPOKOAYU 02  yang telah lulus digelar secara semarak, Kamis 22/6/2023.
Bertempat di halaman SDN WONOCEPOKOAYU 02 pelaksanaan  yang dihadiri oleh HARI SUTANTO,S.Pd (Pengawas SD ) kepala Desa , pengurus komite serta seluruh wali murid. 
Selain mewisuda 7 siswa yang telah dinyatakan lulus, kegiatan ini juga sekaligus pembagian Raport dari 55 siswa kelas 1 hingga kelas 5 dan alhamdulillah semuanya dinyatakan naik kelas, ungkap BAMBANG SAPTO. S. Pd. 
Pada gelar kali ini juga menampilkan beberapa hiburan dari talenta - talenta siswa hingga penampilan kesenian kuda lumping yang merupakan seni favorit dari masyarakat kami, lanjut BAMBANG SAPTO. 
Setelah rangkaian ceremoni dan hiburan , kegiatan dilanjutkan dengan foto bersama dan ramah tamah.
Perlu diketahui bahwasanya lokasi SDN WONOCEPOKOAYU 02 ini letaknya berbatasan langsung dengan hutan lindung dan berbatasan dengan wilayah kecamatan Gucialit, namun prestasi dan kemajuan masyarakatnya bisa dibilang cukup maju dan sangat ramah tamah. ( KANGSAN ) 

Postingan populer dari blog ini

PEMBUBARAN PANITIA TEMU KANGEN & SYAWALAN ALUMNI SMKN LUMAJANG LULUSAN TAHUN 1988-1992 DI D' BURNO CAFE SENDURO LUMAJANG JAWA TIMUR

PENANDA TANGANAN PRASASTI PENDIRIAN KAMPUS II UIN KHAS JEMBER DI LUMAJANG BERJALAN LANCAR DAN KONDUSIF

LOMBA PENTAS PAI TINGKAT KABUPATEN LUMAJANG TAHUN 2023 DIBUKA OLEH KEPALA DINAS PENDIDIKAN & KEBUDAYAAN